Jumat, 07 Juni 2013

Tips Merawat Wajah

semua orang pasti menginginkan wajah nya bersih, sehat, segar, dan bebas dari jerawat.     
nah di sini saya akan berbagi tips cara merawat wajah secara alami dengan menggunakan pembersih wajah:
  • Yang pertama cuci terlebih dahulu kedua tangan dengan air hangat sebelum menyentuh wajah agar terbebas dari kuman dan bakteri.
  • Yang kedua gunakan pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit anda, atau cari pembersih wajah yang direkomendasi dari dokter. lalu pakai dua kali sehari, pagi dan malam hari.
  • Yang ketiga oleskan krim pembersih tersebut ke wajah oleskan secara merata sekitar satu menit kemudian bilas dengan air, lalu bersihkan dengan handuk.
  • Usahakan membuat kulit wajah agar tetap lembab.
  • Sebelum tidur pijat-pijat kulit wajah kita sekitar dua-tiga menit tiap malam, agar kulit wajah menjadi berseri.
  • Dan perlu anda ingat perbanyak konsumsi air putih pada setiap hari, mengkonsumsi air putih dalam anjuran dokter minimal 2 liter atau 8 gelas.
  • Dan terakhir olahragalah secara teratur agar kulit kita terlihat lebih kencang.